Sinau dan Ngaji Bareng FPK UINSA
Dekan Fakultas Psikologi dan Kesehatan UIN Sunan Ampel Surbaya (FPK UINSA) meluncurkan program baru, yakni Sinau dan Ngaji Bareng FPK. Peluncuran program ini sebagai sala satu representasi dari Tri Dharma Perguruan tinggi yang ada di universitas seluruh Indonesia. Terlepas dari hal itu, tujuan lain dari program ini untuk mengenalkan kepada masyarakat di daerah Gunung Anyar bahwa terdapat kampus baru UINSA khususnya Fakultas Psikologi dan Kesehatan.
Program Sinau dan Ngaji Bareng FPK ini, Abdul Muhid selaku Dekan Fakultas Psikologi dan Kesahatan UINSA melibatkan mahasiswa untuk terjun dan ikut serta dalam mensukseskan program baru ini. Beliau memberikan intruksi kepada Ketua Dewan Ekseskutif Mahasiswa (DEMA) FPK untuk merekrut beberapa mahasiswa yang ingin berkontribusi dalam program Sinau dan Ngaji Bareng FPK.
“Bapak Dekan memberikan intruksi kepada saya untuk membuka volunteer kepada seluruh mahasiswa FPK yang bersedia dalam mensukseskan program sinau dan ngaji bareng ini. Hal ini sebagai salah satu upaya untuk memperkenalkan FPK di lingkungan baru, mengingat FPK baru pindah dari kampus lama ke kampus baru di Gunung Anyar ini “ ujar Wisnu.
Mahasiswa semester 7 itu juga mengutarakan bahwa dalam pengerjaan program ini Ia melibatkan Divisi Pengabdian Masyarakat. Ia beralasan bahwa untuk progam yang berhubungan dengan masyarakat, maka sudah menjadi tupoksi Divisi Pengabdian Masyarakat untuk terlibat di dalamnya.
“Saya sudah membicarakan hal ini dengan Ketua Divisi Pengadian Masyarakat, dan mereka sanggup untuk menjalankan program ini. Konsepan dan tanggal pelaksanaan juga sudah kami bicarakan dengan baik “ tutur beliau
Ketua Divisi Pengadian Masyarakat DEMA FPK, Haidar Kasyfillah, mengatakan bahwa pelaksanaan akan dilakukan pada tanggal 19 Desember 2022 dengan sasaran masayarakat di wilayah Kelurahan Gunung Anyar
“Untuk pelasakanaan sinau dan ngaji bareng FPK ini akan dilaksanakan pada Sabtu pekan, dengan jumlah volunteer yang ikut sebanyak 46 mahasiswa. Sasaran kami, yakni warga Kelurahan Gunung anyar “ tutur haidar
Dari kegiatan ini, Dekan FPK mengharapkan bahwa kedepanya FPK UINSA ini dapat dikenal oleh masyarakat luas khususnya warga Gunung Anyar dan mahasiswa FPK setalah lulus nanti mereka dapat berkontribusi terdahap masyarakat di lingkunganya masing – masing.